Ini Dia Perbedaan SBMPTN 2014 Dengan SBMPTN 2013
SBMPTN 2014 sejak pertama kali diluncurkan bulan Januari 2014 lalu menimbulkan banyak sekali pertanyaan dari para calon peserta ujian seleksi tulis masuk PTN ini. Salah satu perbedaan yang cukup mengejutkan adalah jadwal ujian SBMPTN 2014 yang kini direncanakan hanya berlangsung 1 hari saja, bukan 2 hari seperti pada SBMPTN tahun-tahun sebelumnya. Tetapi tahukah adik-adik bahwa jadwal ujian yang menjadi 1 hari tersebut bukanlah satu-satunya perbedaan pada SBMPTN 2014? Berikut ini beberapa perbedaan antara SBMPTN 2014 dengan SBMPTN 2013.
Pertama, Seperti yang sudah disebutkan, SBMPTN pada tahun ini hanya berlangsung 1 hari saja, tepatnya pada hari Selasa, 17 Juni 2014. Artinya para peserta harus lebih mempersiapkan diri, baik materi, fisik dan mental karena akan menghadapi ujian dalam 1 hari. Tes yang akan diujikan pun berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Pada SBMPTN 2013 tesnya ada 3 macam yaitu Tes Potensi Akademik, Tes Kompetensi Dasar Umum (Mat Das, Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris) dan terakhir Tes Kompetensi Bidang (IPA/IPS). Untungnya pada SBMPTN 2014, peserta hanya akan menghadapi 2 macam ujian saja yaitu Tes Kemampuan dan Potensi Akademik (TKPA) dan Tes Kemampuan Saintek/Soshum. Bagi adik-adik yang mengambil IPC tentu harus menjalani 3 kali ujian dalam sehari yaitu TKPA, TK Saintek dan TK Soshum.
Kedua, jika pada SBMPTN 2013 lalu peserta dapat memilih maksimal 2 PTN dengan 6 prodi, maka pada SBMPTN 2014 para peserta hanya dapat memilih maksimal 2 PTN dengan 3 prodi saja. Mungkin hal ini dimaksudkan agar para peserta dapat lebih fokus dengan hanya memilih maksimal 3 prodi.
Ketiga, karena pelaksanaan SBMPTN hanya dilakukan pada 1 hari saja, maka biaya pendaftaran diturunkan. Jika pada SBMPTN 2013 lalu para peserta diwajibkan membayar biaya sebesar Rp. 175.000 untuk SAINTEK dan SOSHUM serta RP. 200.000 untuk IPC, maka pada SBMPTN 2014 ini para peserta hanya diwajibkan membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 100.000 saja untuk semua bidang/jurusan.
Keempat, alur pendaftaran pun berubah pada SBMPTN 2014 ini. Jika pada SBMPTN 2013 dan tahun-tahun sebelumnya siswa wajib melakukan pembayaran baru mendaftarkan diri, maka pada tahun ini siswa baru melakukan pembayaran setelah sebelumnya mendaftarkan diri melalui situs SBMPTN. Pendaftaran SBMPTN 2014 akan dibuka mulai tanggal 12 Mei 2014 jam 8.00 hingga 6 Juni 2014 jam 22.00.
Perbedaan terakhir, pada
komposisi penilaian ujian keterampilan untuk prodi olahraga. Jika tahun
lalu bobot ujian tulis dan keterampilan memiliki proporsi yang sama,
SBMPTN 2014 memberikan porsi penilaian lebih besar untuk uji
keterampilan, yakni 60:40.
Demikianlah beberapa perbedaan antara SBMPTN 2014 dengan SBMPTN 2013 dan tahun-tahun sebelumnya. Semoga bermanfaat bagi adik-adik semua agar dapat lebih mempersiapkan diri untuk menghadapi SBMPTN 2014. Bagi adik-adik yang ingin lulus SBMPTN 2014 namun memiliki kesulitan dalam belajar, PBKB Makara Insani memiliki program Supercamp SBMPTN 2014 yang dapat membantu adik-adik dalam mempersiapkan diri menghadapi SBMPTN 2014 dengan fokus pada strategi belajar. Info lengkap cek disini. Semoga sukses bagi adik-adik semua yang mengikuti SBMPTN 2014 :)
Sumber:
3 komentar: