SNMPTN 2014: Program Studi ITB



Kali ini Kakak akan share mengenai berbagai program studi di Institut Teknologi Bandung (ITB) yang dapat adik-adik pilih dalam SNMPTN dan SBMPTN 2014. Universitas yang menjadi pilihan favorit anak IPA ini memiliki 2 kampus yang terletak di Bandung. Kampus pertama berlokasi di Jl. Ganesha No. 10 Bandung dan kampus kedua berlokasi di Jl. Winaya Mukti No. 1 Jatinangor. Berikut ini adalah berbagai program studi ITB yang dapat dipilih oleh siswa/i SMA/MA IPA:
  • Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), terdiri atas program studi :
    • Matematika
    • Fisika
    • Astronomi
    • Kimia 
  • Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati (SITH), terdiri atas :
    • Program Sains, terdiri atas program studi :
      • Biologi
      • Mikrobiologi
    • Program Rekayasa, terdiri atas program studi :
      • Rekayasa Hayati
      • Rekayasa Pertanian
      • Rekayasa Kehutanan
  • Sekolah Farmasi (SF), terdiri atas program studi :
    • Sains dan Teknologi Farmasi
    • Farmasi Klinik dan Komunitas
  • Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (FITB), terdiri atas program studi :
    • Teknik Geologi
    • Teknik Geodesi dan Geomatika
    • Meteorologi
    • Oseanografi
  • Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan (FTTM), terdiri atas program studi :
    • Teknik Pertambangan
    • Teknik Perminyakan
    • Teknik Geofisika
    • Teknik Metalurgi
  • Fakultas Teknologi Industri (FTI), terdiri atas program studi :
    • Teknik Kimia
    • Teknik Fisika
    • Teknik Industri
    • Manajemen Rekayasa Industri
  • Sekolah Teknik Elektro dan Informatika (STEI), terdiri atas program studi :
    • Teknik Elektro
    • Teknik Informatika
    • Teknik Tenaga Listrik
    • Teknik Telekomunikasi
    • Sistem dan Teknologi Informasi
  • Fakultas Teknik Mesin dan Dirgantara (FTMD), terdiri atas program studi :
    • Teknik Mesin
    • Aeronotika dan Astronotika
    • Teknik Material
  • Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan (FTSL), terdiri atas program studi :
    • Teknik Sipil
    • Teknik Lingkungan
    • Teknik Kelautan
    • Teknik dan Pengelolaan Sumber Daya Air
    • Rekayasa Infrastruktur Lingkungan
  • Sekolah Arsitektur, Perencanaan, dan Pengembangan Kebijakan (SAPPK), terdiri atas program studi :
    • Arsitektur
    • Perencanaan Wilayah dan Kota 
Buat adik-adik yang berasal dari jurusan IPS juga dapat kuliah di ITB dengan memilih program studi berikut ini:
  • Sekolah Bisnis dan Manajemen (SBM), terdiri atas program studi :
    • Manajemen
    • Kewirausahaan
Dan bagi adik-adik yang berasal dari jurusan Bahasa, Agama/MA dan SMK dapat memilih program studi berikut ini:
  • Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD), terdiri atas program studi :
    • Seni Rupa
    • Kria
    • Desain Interior
    • Desain Komunikasi Visual
    • Desain Produk
  Jangan lupa pendafataran untuk SNMPTN 2014 akan dibuka mulai tanggal 17 Februari 2014. Silahkan konsultasi dengan orang tua, guru BK, guru les atau dengan kami sebelum kalian memutuskan program studi yang akan kalian pilih. Bagi adik-adik yang berminat mengikuti SBMPTN, silahkan cek di tab Program Unggulan untuk melihat berbagai program yang kami tawarkan yang Insya Alloh dapat membantu adik-adik meraih PTN impian kalian. Semoga sukses :)
Sumber: http://usm.itb.ac.id 

0 komentar:

Copyright © 2012 MAKARA INSANI.